Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX
Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Posted on

Honda Grand Civic GX sendiri merupakan mobil jenis sedan yang di produksi oleh perusahaan Honda. Mobil sedan ini sendiri pertama kali di rilis di Indonesia pada tahun 1988 dengan 2 tipe yaitu Honda Grand Civic Facelift dan Honda Grand Civic LX (Versi Non Facelift). Mobil ini sendiri di rilis untuk menyaingi kompetitornya seperti Daihatsu Charade Sedan, Suzuki Esteem, Toyota Corolla Twinca dan Mazda Interplay.

Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Dari segi eksteriornya sendiri Honda Grand Civic sendiri memiliki tampilan yang klasik namun elegant.

Beralih pada bagian dashboard anda akan di suguhkan dengan tampilan dashboard mobil tahun 80 an. Untuk mesinnya sendiri mobil sedan ini sudah di dukung dengan mesin 1,5 liter D15B2 karburatir 4 silinder segaris 16 katup SOHC.

Nah sekarang mari kita simak spesifikasi menegenai kelebihan dan kekurangan sedan Honda Grand Civic pada pembahasan di bawah ini.

Eksterior Sedan Honda Grand Civic

Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Beralih pada bagian eksterior Honda Grand Civic sendiri memiliki tampilan yang klasik namun tetap elegant.

Pada bagian depannya sendri mobil ini memiliki tampilan kotak di tambah desain headlamp dan bumper berbentuk kotak.

Pada bagian belakang nya sendiri mobil sedan ini memiliki tampilan klasik, di tambah desain headlamp yang khas dengan mobil tahun 80 an.

Interior Sedan Honda Grand Civic

Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Beralih pada bagian interior, Honda Grand Civic sendiri memiliki tampilan interior layaknya mobil tahun 90 an.

Pada bagian dashboard nya mobil ini memiliki desain dashboard yang jadul yang sudah di lengkapi dengan fitur standar seperti AC sebagai pengatur suhu di dalam ruangan dan fitur audio yang berfungsi sebagai fitur hiburan di dalam mobil ini.

Pos Terkait:  Kelebihan dan Kekurangan Mitsubishi Pajero Sport Gen 1

Beralih pada bagian kursi mobil sedan ini sendiri memiliki 2 baris kursi yang dapat menampung penumpang maksimal 5 orang.

Untuk material jok nya sendiri kami rasa kurang begitu bagus sehingga harus di lapisi dengan jok kulit agar lebih nyaman.

Mesin Sedan Honda Grand Civic

Beralih pada bagian mesinnya sendiri Honda Grand Civic sudah di lengkapi dengan mesin bertipe D15B2 karburator 4 silinder segaris 16 katup SOHC yang memiliki kapasitas mesin 1.5000 cc, dengan mesin seperti itu mobil sedan ini mampu mengeluarkan tenaga maksimal mencapai 119 Nm atau setara dengan putaran mesin 4.500 rpm.

Sedangkan untuk torsinya sendiri mampu mengeluarkan torsi maksimal mencapai 119 Nm atau setara dengan putaran mesin 4.500 rpm.

Harga Sedan Honda Grand Civic

Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Honda Grand Civic GX, yang populer di era 80-an, masih diminati oleh para penggemar mobil klasik. Berikut ini adalah ringkasan harga untuk model bekas:

Honda Grand Civic GX Bekas:

Di pasar mobil bekas, Honda Grand Civic GX umumnya dibanderol pada rentang harga Rp 20 jutaan hingga Rp 69 jutaan.

Sebagai contoh, di OLX Indonesia, sebuah Honda Grand Civic GX tahun 1986 dengan jarak tempuh antara 165.000-170.000 km dijual seharga Rp 69.000.000.

Menurut pantauan lain, harga untuk Honda Grand Civic GX bekas bervariasi tergantung pada tahun produksi dan kondisi kendaraan, dengan beberapa contoh sebagai berikut:

  • Honda Grand Civic LX tahun 1988 – 1989 di bandrol dengan harga 30 juta – 40 jutaan.
  • Honda Grand Civic tahun 1990 – 1991 di bandrol dengan harga 45 juta – 50 jutaan.
Pos Terkait:  Kelebihan dan Kekurangan Motor Klasik Kawasaki W800

Honda Grand Civic GX Baru:

Untuk model baru, Honda Grand Civic GX sudah tidak diproduksi lagi, sehingga tidak tersedia harga untuk unit baru.

Spesifikasi Sedan Honda Grad Civic 

  • Jenis Mesin : 1,5 liter D15B2 karburator 4 silinder segaris 16 katup SOHC
  • Daya Maksimal : 92 Hp/6.000 rpm
  • Torsi Maksimal : 119 Nm/4.500 rpm
  • Transmisi : Manual 5 speed dan matic 4 speed
  • Suspensi Depan : Double Wishbone
  • Suspensi Belakang : Multilink
  • Tahun pembuatan : 1988-1991
  • Kompetitor : Mazda Interplay, Toyota Corolla Twincam, Suzuki Esteem, dan Daihatsu Charade sedan

Kelebihan Sedan Honda Grand Civic

Kelebihan Sedan Honda Grand Civic GX
Kelebihan Sedan Honda Grand Civic GX

Honda Grand Civic, yang populer di era 80-an, memiliki beberapa kelebihan yang membuatnya masih diminati hingga saat ini:

  1. Desain Klasik dan Elegan: Grand Civic memiliki tampilan eksterior yang klasik namun tetap elegan, menarik bagi mereka yang menghargai gaya retro.
  2. Mesin Karburator Mudah Perawatan: Mesin karburator D15B2 1.5 liter terkenal mudah dalam hal perawatan, menjadikannya pilihan yang ekonomis.
  3. Kenyamanan Berkendara: Dikenal sebagai salah satu sedan paling nyaman di era 90-an, Grand Civic menawarkan pengalaman berkendara yang menyenangkan.
  4. Stabilitas Harga: Harga beli dan harga jual cenderung stabil, menjadikan investasi dalam mobil ini relatif aman.
  5. Sparepart Murah: Sparepart masih murah dan mudah ditemukan, yang membedakannya dengan generasi-generasi selanjutnya.
  6. Fitur Pembantu Lengkap: Dilengkapi dengan fitur pembantu seperti power steering, power window, central lock, dan electric mirror.
Pos Terkait:  Kelebihan dan Kelemahan Corolla Altis Lengkap

Kekurangan Sedan Honda Grand Civic

Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX
Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX

Sedan Honda Grand Civic, yang populer di era 80-an, memiliki beberapa kekurangan yang mungkin perlu dipertimbangkan:

  1. Body Keropos: Bagian bawah mobil sering ditemukan keropos, terutama pada mobil yang lebih tua atau yang tidak terawat dengan baik.
  2. Jok Asli Berbahan Kain: Jok asli yang terbuat dari kain cenderung mudah kotor dan sulit dibersihkan jika terkena cairan.
  3. Konsumsi Bahan Bakar: Meskipun beberapa sumber menyebutkan bahwa Grand Civic cukup irit bahan bakar, ada juga yang menyatakan bahwa model ini bisa boros, terutama jika tidak dirawat dengan baik.
  4. Tampilan Jadul: Desain eksterior yang kaku dan jadul bisa menjadi kekurangan bagi mereka yang mencari tampilan yang lebih modern.
  5. Kabin Sempit: Ruang kabin yang sempit bisa menjadi masalah bagi penumpang atau pengemudi dengan postur tubuh besar.
  6. Kondisi Mobil: Kondisi umum mobil bekas bisa bervariasi, dan beberapa unit mungkin memerlukan perbaikan atau pemeliharaan yang signifikan.

Mungkin itu saja review dari kami mengenai Kelebihan dan Kekurangan Sedan Honda Grand Civic GX, mudah – mudahan artikel ini bermanfaat bagi anda, dan dapat menambah wawasan adan mengeain Honda Grand Civic.

Anda juga dapat membaca artikel Kelebihan dan Kekurangan Sedan Mazda Interplay. Mungkin itu saja artikel dari kami, salam otomotif Indonesia.